Depkeu Tawarkan Bunga ORI 004 9,5%
http://www.gsn-soeki.com/wouw/
Rabu, 20 Februari 2008
Pemerintah melalui Departemen Keuangan mematok bunga Obligasi Retail Indonesia (ORI) seri 004 sekira 9,5 persen.
Jumlah itu lebih tinggi dibanding bunga ORI003 sekira 9,40 persen dan ORI002 sekira 9,28 persen. Namun, lebih rendah dibanding ORI001 sekira 12,05 persen.
Hal itu dikatakan Dirjen Pengelolaan Utang Rahmat Waluyanto, saat konferensi pers di Gedung Prijadi Praptosuharjo, Departemen Keuangan, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Rabu (20/2/2008).
"ORI ini akan ditawarkan mulai 25 Februari hingga 6 Maret 2008," ujarnya.
Seperti penerbitan ORI yang sudah-sudah, nominal per unit sekira Rp1 juta dengan pembelian minimal lima unit sekira Rp5 juta.
Maksimum pembelian dibatasi pada Rp3 miliar. ORI ini memiliki tenor empat tahun dan akan jatuh tempo pada 13 Maret 2008 - 2 Maret 2012.
Adapun ORI tersebut dapat dibeli di 18 agen penjual. Sebelumnya, Depkeu telah menetapkannya, yakni:
http://www.gsn-soeki.com/wouw/
1. PT Bank Mandiri Tbk
2. PT Trimegah Securities Tbk
3. PT Bank Central Asia Tbk
4. PT Danareksa Sekuritas
5. PT Reliance Sekuritas Tbk
6. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk
7. PT Bank Negara Indonesia Tbk
8. PT Bank Danamon Indonesia
9. Citibank N.A
10. PT Bank Permata Tbk
11. PT Bank Lippo Tbk
12. PT Bank International Indonesia Tbk
13. PT Pan Indonesia Bank Tbk
14. PT Bank NISP Tbk
15. PT Bank Bukopin Tbk
16. HSBC
17. PT Bank Niaga Tbk
18. PT Bank Mega Tbk.
(by: Sinaga)
http://www.gsn-soeki.com/wouw/
Suka dengan artikel ini? [Bagikan artikel ini ke teman2-mu di FACEBOOK. Klik disini]