[Juli 2007]
http://www.gsn-soeki.com/wouw/
Hati-hati dengan gambar-gambar yang berakhiran .BMP atau .PNG! Melalui sebuah bug dalam format-format ini, hacker dapat menyusupkan code jahat. Para pengguna Photoshop CS2, CS3, Elements 5.0, serta Paint Shop Pro 11.2 disarankan hanya membuka gambar dari sumber-sumber terpercaya.
Dalam sebuah tes, celah dapat dibuka di sistem operasi XP maupun Vista. Serangan dapat diketahui dengan terjadinya program crash. Dengan itu, penyerang hanya mendapatkan hak untuk menjalankan program pengolah gambar. Akan tetapi itu sudah cukup bagi hacker untuk masuk lebih jauh ke dalam sistem.
Para pakar keamanan berbagai perusahaan keamanan telah memperingatkan bahwa semakin banyak celah dalam aplikasi yang dimanfaatkan hacker. Penyebabnya, mekanisme keamanan yang lebih baik dalam Vista mampu menggagalkan banyak serangan sehingga hacker beralih ke program-program yang selama ini kurang diperhatikan, seperti Photoshop.
Serangan meluas tanpa sasaran khusus memang tidak dimungkinkan. Namun dengan formulasi yang tepat dalam email atau di website, hacker selalu berhasil membujuk korbannya untuk membuka sebuah file gambar yang telah dimanipulasi dengan aplikasi tersebut. Info: http://www.adobe.com
--------------------
Koleksi Semua Artikel Menarik: http://www.gsn-soeki.com/wouw/ Suka dengan artikel ini? [Bagikan artikel ini ke teman2-mu di FACEBOOK. Klik disini]
Posted: 29 November 2007 20:12 | 5582 Reads -  |
|