Anda Tidak Pernah Lulus dari Akademi Cinta (You Never Graduate From Love's Academy)
http://www.gsn-soeki.com/wouw/
Carol sedang mengintip lagi di balik jendela.
Setiap hari, dia memperhatikan pasangan serasi di rumah sebelah, melakukan ritual pagi mereka: sebelum sang suami berangkat kerja, ia akan mencium isterinya, memberinya sebuah pelukan, dan berseru kepada isterinya, "I love you!" agar seluruh dunia mendengarnya.
http://www.gsn-soeki.com/wouw/
Setiap pagi, Carol melihat pemandangan ini, dan setiap kali, hatinya dipenuhi oleh rasa ini.
Akhirnya, suatu hari, ia tak dapat lagi menahan diri.
Maka Carol memutuskan untuk berbicara pada suaminya, Petrus. "Mengapa kamu tidak bisa seperti tetangga sebelah rumah?" Ia menarik tirai jendela agar suaminya dapat melihat. "Lihat? Pria ini mencium isterinya, memeluknya, dan mengatakan 'I LOVE YOU!' setiap pagi. Setiap pagi! Mengapa kamu tidak melakukannya?"
Wajah Petrus memucat. "Sayang, aku tidak bisa melakukannya!"
"Kenapa?" tanya Carol dengan geram.
"Kenapa... sayang, aku... aku bahkan tidak kenal wanita itu!"
"Ssshhhh. Petrus, aku tidak minta kamu melakukannya dengan wanita itu. Aku memintamu melakukannya denganku!"
"Oh..." gumam Petrus.
"Katakan lagi padaku bahwa kamu mencintaiku. Aku sudah lama sekali tidak mendengarnya lagi!"
Petrus mengangkat bahunya. "Yiii, Carol, 'kan aku sudah bilang, aku sudah mengatakan 'I LOVE YOU' tiga puluh tahun lalu pada masa bulan madu kita. Dan aku bilang kalau aku berubah, aku akan memberitahumu. Dan, aku belum berubah."
Saat ini, saya pikir para isteri yang membaca artikel ini ingin melempar panci ke arah kepala Petrus.
Coba jawab pertanyaan saya. Mengapa penting bagi pasangan untuk mengatakan kepada satu sama lain, "I LOVE YOU" setiap hari? Maksud saya, tidak dapatkah satu "I LOVE YOU" cukup untuk tiga puluh tahun?
Prinsip ini berlaku sama untuk membaca Alkitab adalah surat cinta Tuhan pada Anda.
Karena itu, dalam saat teduh Anda, Anda tidak dapat berkata, "Ini membosankan. Saya sudah pernah membaca cerita ini sebelumnya"; atau "Oh tidak, bacaan hari ini tentang ANAK YANG HILANG lagi. Uh, saya sudah membacanya ribuan kali"; atau "Delapan Sabda Bahagia? Lagi? Saya bahkan dapat menyebutkannya dalam tidur!"
Lalu? Anda lihat, Anda melupakan satu hal. Menjadi Kristen bukan hanya soal agama. Tapi lebih merupakan suatu relasi.
Kristianitas merupakan relasi pribadi dimana "I LOVE YOU" diucapkan berulang hingga ribuan kali.
Godaan bagi orang-orang Kristen adalah mencari sesuatu yang baru, pengetahuan yang lebih tinggi -- dan berpikir bahwa mereka akan lulus dari hal-hal yang mendasar. Seperti percaya. Ketaatan. Rendah Hati. Iman. Berserah. Dan bisikan Allah, "I LOVE YOU" dalam hati kita lagi dan lagi dan lagi.
Jika Anda merasa Anda akan lulus dari hal-hal dasar ini, saya pikir Anda berada dalam agama yang salah. Karena untuk yang satu ini tidak ada kelulusan. Kita tetap akan menjadi murid dari kasih, selamanya.
-o-
(Diambil dari Buku "YOU CAN MAKE YOUR LIFE BEAUTIFUL" (Bo Sanchez)
Dapatkan banyak artikel serupa di buku ini yang akan memberkati hidup Anda)
Suka dengan artikel ini? [Bagikan artikel ini ke teman2-mu di FACEBOOK. Klik disini]