EROPA / VATIKAN
Tema untuk Kunjungan Apostoliknya ke Bavaria
Tema yang telah dipilih oleh Paus Benediktus XVI untuk kunjungan apostolik internasionalnya yang keempat, yang akan membawanya ke negara asalnya Bavaria dari tanggal 9-14 September, adalah: "Ia yang Percaya Tak Pernah Seorang Diri".
Dalam ziarahnya Paus akan mengunjungi tempat-tempat yang menentukan dalam hidupnya: Munich, kota di mana ia menjadi uskup agung dari tahun 1977 sampai 1982; tempat ziarah Altoetting, simbol Katolik Bavaria; Marktl am Inn, tempat kelahirannya; dan Regensburg, kota di mana ia menjadi profesor, dan di mana saudara laki-lakinya hidup.
Pengantar Misa yang disiapkan oleh Departemen Perayaan Liturgi Paus di bawah bimbingan Uskup Agung Piero Marini, akan menampilkan karakter umum dari iman di sebuah negara di mana selama puluhan tahun gereja-gereja telah menjadi kosong.
Tema tersebut menyatakan bahwa setiap orang yang dibaptis diterima dalam komunitas biarawan-wati yang besar dan bersama dengan mereka meliputi Gereja yang menyeluruh," kata pengantar itu.
Persekutuan
Dasar yang mendalam dari pernyataan ini dipahami dalam "persekutuan setiap orang dengan Allah, yang mendampingi setiap manusia dalam kehidupan dan dalam kematian," tambahnya. "Pada akhirnya, frase ini menunjuk kepada persekutuan para kudus, yang mana semuanya didapatkan melalui pembaptisan dan yang membawa semuanya di dalam persekutuan universal segala umat beriman dari segala masa dan tempat."
"Ia yang percaya tak pernah seorang diri," adalah salah satu frase yang membuat pengaruh yang besar selama homili Paus Benediktus XVI pada Misa Upacara pembukaan masa kepausannya, pada tanggal 24 April 2005.
"Pernyataan dukungan yang paling besar yang diberikan oleh iman dialami "dalam perayaan Ekaristi bersama," pengantar itu mengindikasikan. Oleh karenanya saat-saat yang terpenting dari kunjungan Paus tersebut adalah perayaan Misa di kota Munich, Altoetting dan Regensburg.
(diterjemahkan oleh Shirley Hadisandjaja, dari sumber Zenit, 5 sept 2006)
Shirley Hadisandjaja
via dei Martiri, 1, Cesate, Milano
Italy
http://www.freewebs.com/catholicforever
Suka dengan artikel ini? [Bagikan artikel ini ke teman2-mu di FACEBOOK. Klik disini]