Q: Saya punya data sbb:
Trans Date | Description | Amount |
38779 | Cash Receive | 2900000 |
38779 | Motorcycle March'06 | -900000 |
38779 | Saving to Money Box | -100000 |
38779 | Arisan Feb'06 | -200000 |
38779 | Meal March (a Part of March) | -300000 |
38779 | Identity Card Extention for B'ay | -20000 |
38779 | Reimbursement for Drugs Feb'06 | 300000 |
38779 | Fuel | 15000 |
Bagaimana caranya agar nilai-nilai Amount yang bernilai NEGATIF berwarna merah?
A: Gunakanlah "CONDITIONAL FORMATING"
Yakni klik menu Format > Conditional Formating
Nama Fungsi: CONDITIONAL FORMATING
Kegunaan:
Mengubah FORMAT suatu cell sesuai dengan suatu kondisi yang ada.
FORMAT cell yang bisa diubah tersebut antara lain: font-size, bold, border, background-color, text-color, dll.
Contoh cara menggunakan:
1. Select cells yang mau di-hightlight (yang mau di-conditional formating),
misalnya: cells C2.
2. Di menu Format, klik Conditional Formatting.
3. Pilih: "Cell Value Is"
4. Di kotak sebelah kanannya, isikan:
"less than"
"0"
Atau pada kasus lain, misalnya yang nilainya
tidak minus yang diwarnai merah, maka isikan:
"greater than or equal to"
"0"
5. Klik FORMAT
6. Pada tab FONT, pilih COLOR : RED (warna merah).
7. Klik OK.
(jika masih ada "kondisi" yg lainnya, klik ADD lagi).
8. Jika sudah selesai, klik OK.
TIPS
Copying formats to other cells:
(Cara 1)
Menggunakan "FORMAT PAINTER"
1. Klik cell C2.
2. klik COPY
3. Klik "FORMAT PAINTER" (button yang ada di sebelah kanan button PASTE)
4. Dan langsung klik cell C3.
(maka cell C3 juga terikut di-format conditional).
(Cara 2).
Menggunakan Multiple Select Cells
1. Select cell yang ingin di-format conditional (termasuk juga cells yang sudah Anda "format conditional")
contoh: select cells C2:C9
2. Klik menu Format, klik Conditional Formatting
3. Klik OK.
--------------------
semoga bisa membantu ^_^
-soeki-
Suka dengan artikel ini? [Bagikan artikel ini ke teman2-mu di FACEBOOK. Klik disini]